Home / Uncategorized

Sabtu, 7 September 2024 - 23:00 WIB

UNESA Gelar Pelepasan Program MBKM, Ajak Mahasiswa Siap Hadapi Tantangan Global

Admin

Pada 6 September 2024, UNESA menggelar acara pelepasan Program MBKM dengan sambutan-sambutan dari pelaku iIndustri.

Surabaya, 7 September 2024 – Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menggelar acara pelepasan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) pada 6 September 2024, acara ini melibatkan Isaac Munandar (CEO MAXY Academy) dan Eko Setiawan (Manager PT Graha Mutu Perranda) untuk memberikan sambut.

Dalam sambutan yang disampaikan pada acara tersebut, Isaac mengapresiasi semangat dan dedikasi para mahasiswa yang telah menyelesaikan program MBKM.

Pada acara yang berlangsung di Auditorium UNESA ini, Isaac menyoroti pentingnya program MBKM dalam mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi tantangan di dunia kerja. “Program MBKM bukan hanya tentang menimba ilmu di luar kampus, tetapi juga tentang bagaimana kalian mampu mengimplementasikan pengetahuan tersebut dalam dunia nyata,” ujar Isaac dalam pidatonya.

Baca Juga :  Karaoke Manekineko Hadirkan Kira Kira Uta Ani Song: Kompetisi Karaoke Anime Paling Bergengsi di Jak Japan Matsuri 2024

Isaac juga mengajak para mahasiswa untuk terus belajar dan mengembangkan diri setelah menyelesaikan program MBKM. Menurutnya, MAXY Academy selalu siap menjadi wadah bagi para alumni MBKM yang ingin mengasah keterampilan digital mereka lebih lanjut. “Kami di MAXY Academy membuka pintu lebar-lebar bagi kalian yang ingin terus berkembang dan siap menghadapi tantangan global,” tambahnya.

Sebagai penutup, Isaac menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada UNESA atas kesempatan yang diberikan kepada MAXY Academy untuk berpartisipasi dalam acara penting ini. “Kami merasa sangat terhormat dan berterima kasih kepada UNESA yang telah mengundang kami. Kolaborasi seperti ini sangat penting untuk memperkuat hubungan antara dunia akademis dan industri,” ucap Isaac.

Baca Juga :  Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Acara ini menjadi salah satu momen penting dalam perjalanan pendidikan di UNESA, di mana kolaborasi antara akademisi dan industri seperti MAXY Academy terus diperkuat guna menghasilkan lulusan yang siap bersaing di era digital.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Karaoke Manekineko Sukses Gelar Grand Final Kira Kira Uta Ani Song di Jak Japan Matsuri 2024

Uncategorized

Guru Besar BINUS UNIVERSITY Berikan Kiat Korporasi Menghadapi Kecurangan Keuangan Berbasis AI

Uncategorized

Apakah Sejarah September Merah akan Berlanjut Tahun Ini? Ini Analisisnya!

Uncategorized

Polres Sambas melalui Polsek Jawai Selatan Anjangsana ke Purnawirawan Polri dan Warakawuri

Nasional

Mengharapkan Masyarakat Memilih Calon Capres/Cawapres Yang tepat Untuk Melanjutkan Program Kerja Jokowi

Uncategorized

Masyarakat Ucap Terima Kasih Kepada Pemerintah Provinsi Aceh Yang Telah Mengaspal Jalan Dusun di Desa Tanoh Anou

Uncategorized

Ethereum 2.0: Upgrade Besar yang Siap Mengubah Segalanya

Uncategorized

Grayscale Luncurkan XRP Trust, Buka Peluang Baru bagi Investor
Verified by MonsterInsights