Home / Uncategorized

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:40 WIB

Tomica Expo 2025: Keajaiban Dunia Tomica di PIK Avenue Sukses Menghibur Ribuan Pengunjung

Admin

Jakarta, 3 Maret 2025 – Tomica Expo 2025 telah sukses digelar di PIK Avenue, menghadirkan pengalaman seru bagi para pecinta miniatur mobil dan keluarga. Dengan tema “Keajaiban Dunia Tomica”, acara yang berlangsung dari 19 Februari hingga 2 Maret 2025 ini berhasil menarik perhatian ribuan pengunjung yang antusias mengeksplorasi dunia Tomica.

Sebagai pameran pertama Tomica di PIK Avenue, event ini menawarkan berbagai pengalaman interaktif yang menghadirkan nostalgia bagi para kolektor serta keceriaan bagi anak-anak. Dari deretan produk eksklusif hingga zona bermain yang menghibur, Tomica Expo 2025 membuktikan bahwa kecintaan terhadap miniatur mobil diecast tidak mengenal usia.

Event Highlight Tomica Expo 2025

Beragam aktivitas menarik berhasil menciptakan momen berkesan bagi para pengunjung. Berikut beberapa highlight dari acara ini:

Exclusive Product Display: Pengunjung dapat melihat berbagai koleksi Tomica, mulai dari Model Regulasi, TEM, Premium & Premium Unlimited, hingga lini spesial seperti Tomica World & Town, Dream Tomica, Plarail, Pokemon, dan ANIA Models.

Baca Juga :  Energy Academy Luncurkan Training Pengawas K3 Industri Migas Tingkatkan Standar Keselamatan Kerja

Exclusive Product Display di Tomica Expo 2025

Zona Bermain Anak: Tomica World dan Tomica Town menjadi daya tarik utama bagi anak-anak yang ingin menjelajahi dunia miniatur Tomica secara langsung.

Zona bermain anak di Tomica Expo 2025

Mini-Games Seru: Pengunjung menikmati berbagai permainan interaktif seperti Tomica Puzzle, Drawing Tomica, Connect the Tomica, Tomica Maze Game, serta Name the Animals (ANIA) dan Rolling Tomica dengan hadiah menarik.

Tomica Race Derby: Salah satu atraksi yang paling memacu adrenalin adalah Derby Race sepanjang 18 meter, yang berhasil menciptakan suasana kompetitif dan penuh semangat.

Pengalaman Seru yang Tak Terlupakan

Tomica Expo 2025 tidak hanya menjadi surga bagi anak-anak, tetapi juga menghadirkan momen nostalgia bagi orang tua yang ingin mengenang masa kecil mereka dengan koleksi Tomica yang klasik. Banyak kolektor memanfaatkan kesempatan ini untuk mendapatkan produk edisi terbatas yang dirilis khusus selama acara berlangsung.

Baca Juga :  MEC Hadirkan 'The 2025 Playbook' untuk Menjawab Tantangan Ekonomi dan Perilaku Konsumen 2024 bersama BINUS UNIVERSITY

Selain berbagai permainan dan pameran, pengunjung juga berkesempatan membawa pulang limited-edition products yang eksklusif. Antusiasme tinggi dari para pecinta Tomica membuktikan bahwa brand ini tetap relevan dan terus dicintai lintas generasi.

Kesuksesan Tomica Expo 2025 di PIK Avenue menjadi bukti bahwa dunia miniatur Tomica memiliki daya tarik yang tak lekang oleh waktu. Dengan berbagai pengalaman interaktif yang ditawarkan, acara ini telah meninggalkan kesan mendalam bagi setiap pengunjung. Sampai jumpa di event Tomica berikutnya!

Keseruan Tomica Expo 2025

Untuk informasi lebih lengkap mengenai acara seru ke depannya, pantau terus Instagram @pikavenue dan website PIK Avenue https://pikavenue.com/. Foto dapat diunduh di sini

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Jabatan Pelaksana Tugas Kepala SMP Negeri 24 Makassar diserah terimakan ..

Uncategorized

Pinco Casino, Официальный сайт Игровые аппараты, слоты вдобавок ставки диалоговый

Uncategorized

Lintasarta Perkuat Fungsi AI Factory untuk Mewujudkan Kedaulatan Digital Indonesia

Uncategorized

Strategi Membangun Website Rental Mobil yang Sukses

Uncategorized

Omada di ISPE 2025, Mendorong Transformasi Digital dengan Solusi Jaringan Terintegrasi

Uncategorized

Nj websites how to withdraw money from jeetwin gaming sets some other cash checklist from the $213M

Uncategorized

Pembangunan Berkelanjutan, WSBP Tanam 643 Pohon Trembesi di Januari 2025 untuk 6.341 Spun Pile Terkirim Selama Desember 2024

Uncategorized

คาสิโนออนไลน์ที่ทำกำไรได้ดีกว่าในปี 2024 คาสิโนที่ใช้จ่ายสูง
Verified by MonsterInsights