Apinusantara.com- Pontianak Kalbar
Latihan pengamanan VIP Satbrimob Polda Kalbar guna mengasah dan memelihara kemampuan para personelnya. Kamis (18/04/24).
Kegiatan latihan dilingkungan Korps Brimob Polri merupakan salah satu kegiatan wajib yang setiap harinya dilaksanakan dengan tujuan untuk memelihara serta mengasah kemampuan personel. Korps Brimob Polri merupakan pasukan elite yang dimiliki oleh institusi Polri yang dimana memiliki tugas mengatasi kejahatan berintensitas tinggi serta dituntut untuk menyelesaikannya tanpa ada kesalahan sedikit pun pada saat melakukan penindakan.
Dalam rangka mengasah dan memelihara kemampuan masing-masing personelnya Dansatbrimob Polda Kalbar Kbp M. Guntur, S.I.K., M.H. memerintahkan kepada komandan dimasing-masing jajaran untuk menggelar latihan baik itu latihan gabungan bersama TNI dan personel satuan kewilayahan maupun latihan pribadi interen Satbrimob Polda Kalbar. Merespon perintah dari Dansatbrimob Polda Kalbar Danyon C Pelopor Satbrimob Polda Kalbar Kompol Mujiono S.H., M.H. langsung memerintahkan para personelnya untuk melaksanakan kegiatan latihan.
Kegiatan latihan yang diperintahkan oleh Danyon C Pelopor Satbrimob Polda Kalbar kepada personelnya ini adalah latihan pengamanan VIP mengingat ditahun seperti sekarang ini banyak pejabat negara yang mengunjungi Provinsi Kalbar untuk melakukan kunjungan kerja untuk itu latihan ini perlu dilaksanakan. Pengamanan VIP merupakan usaha atau kegiatan dalam mencegah ataupun mengatasi ancamanan serta gangguan yang dapat merugikan atau membahayakan objek yang dikawal.
Ipda Agus Supriatin, S.H. selaku instruktur pada pelaksanaan kegiatan latihan pagi hari ini mengatakan bahwa latihan yang mereka laksanakan ini merupakan salah satu upaya atau langkah deteksi dini yang diambil oleh Satbrimob Polda Kalbar untuk meminimalisir terjadinya kesalahan pada saat personel melaksanakan tugas di lapangan.
Kegiatan latihan ini secara tidak langsung juga dapat memelihara serta mengasah kemampuan masing-masing personel sehingga apabila mereka ditunjuk untuk melaksanakan tugas pengamanan VIP mereka sudah siap.
“Latihan ini merupakan upaya Satbrimob Polda Kalbar untuk meminimalisir terjadinya kesalahan serta untuk memelihara dan mengasah kemampuan para personelnya. Latihan ini juga merupakan salah satu upaya dari Satbrimob Polda Kalbar untuk mempersiapkan para personel sehingga apabila ada diminta perbantuan untuk melakukan pengamanan VIP dari satuan kewilayahan mereka selalu siap” ucap Ipda Agus Supriatin, S.H
Sumber : Brimob Polda Kalbar Ponco
Aktivis 98/Jono