Home / Uncategorized

Selasa, 22 Oktober 2024 - 14:00 WIB

PT Mujnah Kemiri Lombok Mengembangkan Sayap Menuju Pasar Global di Trade Expo Indonesia 2024

Admin

Trade Expo Indonesia (TEI) ke-39 yang diselenggarakan oleh
Kementerian Perdagangan berhasil menarik perhatian global. Dengan partisipasi
7.000 buyer dan 1.460 pelaku usaha, acara ini berlangsung pada 9-12 Oktober
2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City. TEI menjadi wadah bagi
pengusaha Indonesia untuk memasarkan produk unggulan mereka ke pasar
internasional. Acara tahunan ini terus menjadi platform penting bagi
peningkatan ekspor dan promosi produk lokal di kancah global.

Salah satu perusahaan yang mendapat sorotan di TEI 2024
adalah PT Mujnah Kemiri Lombok. Perusahaan ini berhasil mengamankan pasar dalam
negeri dan membuka peluang besar untuk ekspor ke berbagai negara.

PT Mujnah Kemiri Lombok telah menunjukkan inovasi dalam
bidang produksi dengan menghadirkan alat-alat berbasis teknologi yang
meningkatkan efisiensi dan kualitas produk mereka. Kemiri yang dihasilkan
perusahaan ini menjadi salah satu komoditas unggulan NTB yang kini mampu
menembus pasar internasional.

Baca Juga :  Mengulik Cara Bikin Konten AI yang Interaktif di BINUS @Kemanggisan bersama Lenovo, Intel, dan IDN

Pada pameran ini, PT Mujnah Kemiri Lombok berhasil
menandatangani beberapa Memorandum of Understanding (MoU) dengan para buyer
dari Jeddah, Hongkong, Jepang serta beberapa pasar domestik di Indonesia.
Penandatanganan MoU ini dilakukan langsung di lokasi pameran dengan didampingi
oleh Perwakilan Bank Indonesia NTB, Kepala ITPC Jeddah dan Arief Wibisono, SE,
Ak, SH, MB selaku Direktur Pengembangan Pasar dan Informasi Ekspor dari
Kementerian Perdagangan.

“Dengan adanya MoU antara PT. Mujnah Kemiri dengan
perusahaan-perusahaan global-multinasional, diharapkan bisa menjadi contoh bagi
UMKM lokal, bahwa UMKM lokal mampu bersaing di ranah internasional. Apalagi
dengan dukungan-dukungan dari berbagai elemen pendukung seperti Bank Indonesia
dan Kementerian Perdagangan”, tutur Arief Wibisono, sesaat setelah
penandatanganan MoU.

PT Mujnah Kemiri Lombok memanfaatkan ajang Trade Expo
Indonesia ke-39 dengan membagikan brosur, pamflet, dan kartu nama kepada
peserta serta pengunjung pameran. Hasilnya, setelah pameran berakhir,
perusahaan menerima banyak tawaran kerjasama dari berbagai perusahaan, baik
domestik maupun internasional. Kesuksesan ini menunjukkan efektivitas promosi
mereka dalam memasarkan produk unggulan serta kemampuan membangun relasi bisnis
yang kuat di tingkat global melalui pameran tersebut.

Baca Juga :  Excimer Obat Apa? Jangan Asal Minum!

Partisipasi PT Mujnah Kemiri Lombok dalam TEI 2024
menunjukkan potensi besar produk kemiri asal Lombok, sekaligus mengukuhkan
pentingnya inovasi teknologi dalam meningkatkan daya saing produk lokal di
pasar internasional. Dengan dukungan dari pemerintah dan institusi seperti Bank
Indonesia, perusahaan-perusahaan daerah kini memiliki kesempatan lebih besar
untuk berkembang di panggung global.

Ajang TEI 2024 kembali membuktikan bahwa Indonesia
memiliki banyak potensi unggulan di sektor perdagangan internasional, dan PT
Mujnah Kemiri Lombok adalah salah satu contoh sukses dari kolaborasi yang
menghasilkan dampak positif bagi perekonomian nasional.

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Share :

Baca Juga

Uncategorized

CCTV Tanpa Kabel: Solusi Modern untuk Keamanan yang Praktis, Hemat, dan Ramah Lingkungan

Uncategorized

Manfaat dan Keunggulan Pembalut Herbal untuk Kesehatan Wanita

Uncategorized

Pinco Casino ᐉ Resmi Web dergisi Pinco Casino Interactive Pinko casino Türkiye

Uncategorized

High School Fest bersama Annisya Andrianti Bagikan Tips Bangun Self-branding di BINUS @Bekasi

Uncategorized

Halo Robotics Perkenalkan Solusi Pengawasan Udara Otomatis dengan DJI Dock 2

Uncategorized

Bodypack Tri Hector Laptop Backpack: Tas Multifungsi untuk Mobilitas Modern

Uncategorized

Ciri Ciri Pembuluh Arteri, Ini Perbedaan dengan Vena

Pemerintahan

Kanwil Kemenkumham Kalbar Kegiatan Pendampingan Pengajuan Permohonan Kekayaan Intelektual
Verified by MonsterInsights