Home / daerah

Minggu, 31 Maret 2024 - 05:48 WIB

Aksi Balap.Liar di Jalan Arteri Supadio Polisi Amankan 10 Unit Motor

Guproni

Apinusantara.com- Kubu Raya Kalbar

Jajaran Personel Satuan Lalu Lintas Polres Kubu Raya berhasil mengamankan sepuluh unit kendaraan roda dua.

Adapun Sepeda motor yang terlibat aksi balap liar di Jalan Arteri Supadio Kubu Raya pada Sabtu, 31 Maret 2024 dinihari tersebut yang dilakukan anak remaja.

Kini motor-motor yang berhasil diamankan petugas Satlantas Polres Kubu Raya tersebut selanjutnya dibawa ke Pos Pol lantas simpang empat Desa Kapur bersama pemilik kendaraannya untuk dilakukan penindakan.

Saat di konfirmasi Kasi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade mengatakan bahwa, saat personil unit Lalulintas melakukan patroli, petugas melihat ada segerombolan anak-anak yang masih remaja melakukan aksi balapan liar di Jalan Arteri Supadio.

Baca Juga :  Kapolda Kalbar Bersama Forkopimda Kalbar Melepas Mudik Gratis Khatulistiwa 2024

“Melihat adanya kegiatan balap liar selanjutnya dengan sigap petugas Satlantas langsung melakukan pengejaran terhadap anak-anak yang sedang melakukan balapan liar tersebut dan berhasil mengamankan sepuluh unit sepeda motor bersama 12 orang anak-anak yang ikut dalam balapan liar tersebut,” terang Ade.

Walau kendati sebagian berhasil melarikan diri kata Ade, namun setelah mengamankan sepuluh unit sepeda motor tersebut, petugas Satlantas tetap melakukan monitoring mengantisipasi balapan serupa di seluruh wilayah yang menjadi target.

“Para petugas tetap melakukan monitoring dan patroli terhadap anak-anak yang akan melakukan aksi balap liar di jalan raya tersebut,” kata Ade.

Masih kata Ade, terhadap motor-motor yang berhasil diamankan petugas Satlantas Polres Kubu Raya akan diberikan tindakan tegas apalagi, terhadap kendaraan yang tidak dilengkapi dengan surat menyurat dan yang menggunakan knalpot brong.

Baca Juga :  Maraknya Pemberitaan Miring Tentang Kepala Desa Jaga baya,Masyarakat Unjuk Rasa Didepan Kantor Desa

“Jajaran Polres Kubu Raya akan melakukan tindakan tegas karena itu atensi dari Kapolres untuk menertibkan kendaraan roda dua yang menggunakan knalpot brong,” kata Ade.

Polres Kubu Raya ucap Ade menghimbau kepada orang tua untuk tidak memberikan motornya begitu saja terhadap anak-anaknya yang belum memiliki SIM dan selalu memantau keberadaan anak-anaknya pada saat malam hari apalagi sudah lewat waktu menjelang subuh hari

“Sebab jika terjadi kecelakaan dan hal lain yang tidak diinginkan, siapa yang akan disalahkan,” pungkas Ade.

Sumber: Humas Polres Kubu Raya
Jono

Share :

Baca Juga

daerah

Cegah Polusi Udara dan Penyebaran Virus HMPV, Kapolres Gowa Bagikan Masker kepada Personel

daerah

Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Lebak bersama Forkopimda Lebak Musnahkan Barang Bukti Miras Hasil Patroli KRYD

daerah

Perman Kacangan Pelaku Penyerangan Gunakan Sajam Dibeberapa Lokasi Berhasil di Gulung Polisi

daerah

Polsek Belimbing Gelar Patroli Cegah Premanisme dan Begal di Wilayah Hukumnya

daerah

Dansatbrimob Tinjau Langsung Personel Pengamanan Aksi Unjuk Rasa Di Kantor Bupati Sintang

daerah

Aparat Penegak Hukum Periksa PPS Sukamulya Sunat Anggaran Pemilu 2024

daerah

Dr Herman Hofi: Masyarakat Kalbar Berharap Bapak Kapolda Kalbar Tegas Dalam Segala Hal

daerah

Satgas SIRI Kejaksaan Agung Berhasil Mengamankan Buronan (DPO) Atas Nama Terpidana ZULFIKAR
Verified by MonsterInsights