Home / Uncategorized

Sabtu, 25 November 2023 - 18:01 WIB

Kafilah MTQ Aceh Timur Tiba dengan Selamat di Simeulue

Saiful Nur

APINUSANTARA.COM ACEH

SIMEULUE, Kafilah Aceh Timur yang akan tampil pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Aceh ke-36 akhirnya tiba dengan selamat di pelabuhan Sinabang Kabupaten Simeulue, Sabtu (26/11/2023), sekira pukul 10.30 WIB.

Ketua Kafilah MTQ Kabupaten Aceh Timur Syawaluddin mengatakan bahwa, kafilah MTQ Aceh Timur yang berjumlah 85 orang semuanya tiba dengan selamat, dan dalam keadaan yang sehat wal Afiat.

“Alhamdulillah, berkat doa masyarakat Aceh Timur, kondisi para peserta dan official/pembina dalam keadaan sehat wal alfiat,” sebut Syawaluddin.

Ketua Kafilah Syawaluddin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Simeulue atas sambutan kedatangan rombongan dari Aceh Timur.

“Alhamdulillah, kami sangat senang dan tersanjung, karena kedatangan kami mendapatkan sambutan baik oleh Pemerintah Kabupaten setempat,” ujarnya.

Lebih lanjut, kata Syawaluddin, mengucapkan rasa syukur kepada Allah, karena para rombongan telah menginjakan kaki di Kabupaten Simeulue sebagai tuan rumah pelaksanaan MTQ ke-36 Provinsi Aceh dengan selamat.

Baca Juga :  Resmi web sitesinde Pinco kumar evi tespiti, heliostat, Pinco slot makineleri, spor bahisleri

“Alhamdulillah, kita dengan selamat dan tanpa kendala apapun telah menginjak kaki di tanah Simeulue, apalagi kita menempuh perjalanan luat yang cukup melelahkan,” katanya.

Dan 10 jam melalui darat dan selama 17 jam dengan kapal KM Sabuk Nusantara dari Pelabuhan Calang menuju ke Simeulue,” terang Syawaluddin.

“Insha Allah kafilah MTQ tingkat Aceh kali ini akan tampil maksimal sebagaimana yang kita harapkan bersama,” demikian pungkas Syawaluddin.

Kafilah MTQ Aceh Timur disambut langsung oleh Amran Z staf ahli Bupati Simeuleu dan ikut didampingi penangungjawab kafilah Sarman Jayadi (ketua MPD) Simeuleu dan Pramuka setempat.

Baca Juga :  Melawan Penipuan Kartu Kredit: Situs Agrikultur E-commerce (EC) Asia Tenggara AgroMJ Perkenalkan O-PLUX

Penyambutan ditandai dengan pangalungan Syal khas Simeulue kepada Kadis Syariat Islam, Syawaluddin mewakili Pj Aceh Timur dan Azhari Sekretaris dinas Syariat Islam beserta seluruh kafilah, bertempat di Pelabuhan Sinabang.

Pada kesempatan tersebut, penangungjawab kafilah Sarman Jayadi yang juga Ketua MPD (Majelis Pendidikan Daerah) Kabupaten Simeuleu menyampaikan selamat datang kepada ketua kafilah Aceh Timur bersama rombongan di tanah Simeulue Ate Fulawan.

“Semoga sukses dan mudah-mudahan Aceh Timur mampu menjadi juara di MTQ ke 36 Tingkat Provinsi Aceh tahun 2023,” kata Sarman.

Sesampai di pemondokan di desa Air Dingin, Kecamatan Simeuleu Timur, Kafilah Aceh Timur di Peusijuk (Tepung Tawar) oleh tokoh masyarakat bersama pemerintah setempat dan di jamu makan. (Saiflnur/ Korwil Aceh).

 

 

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Siap-Siap Cuan! 5 Meme Coin Berbasis Bitcoin Ini Diprediksi Bull Run di Desember

Uncategorized

1xBet игорный дом официальный журнал а еще зеркало бацать нате аржаны в лучшие слоты 1хБет

Uncategorized

PT Mujnah Kemiri Lombok Mengembangkan Sayap Menuju Pasar Global di Trade Expo Indonesia 2024

Uncategorized

Gelar WSBP Inspiring Kindness: Kita Kuat, Indonesia Hebat, WSBP Berdayakan Bank Sampah untuk Lingkungan dan Ekonomi Berkelanjutan

Uncategorized

the best slot machines and you can sports betting for real money

Uncategorized

How to Stay Hydrated Like a Pro All Summer

Uncategorized

Apa Efek Samping Postinor 2 terhadap Haid?

Uncategorized

Get Judge Dishes Online On line Food Dispensary VEED Labs
Verified by MonsterInsights