Home / Uncategorized

Rabu, 30 Oktober 2024 - 13:00 WIB

Perluas Jangkauan bTaskee ke Asia Tenggara, Aplikasi Jasa Layanan Rumah Tangga Asal Vietnam Hadir di Tech In Asia Conference 2024

Admin

Jakarta, 24 Oktober 2024 – bTaskee, aplikasi jasa layanan rumah tangga asal Vietnam, hadir di kegiatan Tech In Asia Conference 2024 yang dilaksanakan di Ritz-Carlton, Pasific Place, Indonesia pada tanggal 23-24 Oktober 2024. Sebagai upaya ekspansi di Indonesia, bTaskee memperkenalkan dirinya sebagai start-up yang mengedepankan dampak sosial. 

Chief Operating Officer (COO) Tech In Asia, Maria Li, dalam sambutannya menyampaikan bahwa digitalisasi telah menjadi pondasi bagi bisnis untuk bisa berkembang di industrinya. 

“Faktanya, diskusi transformasi bisnis tidak akan lengkap tanpa adanya unsur teknologi. Digitalisasi, misalnya, merupakan kunci utama bagi banyak perusahaan dalam dekade terakhir” tutur Maria.

Baca Juga :  Impact National Hackathon 2024 Memasuki Babak Final : Lima Tim Semifinalis Siap Merebut Tahta Juara

bTaskee sebagai salah satu inovator transformasi layanan tradisional menuju digitalisasi, mendukung penuh kemajuan teknologi dan ekosistem start-up di Asia Tenggara. Setelah hadir di Vietnam dan Thailand, bTaskee kemudian hadir di Indonesia pada akhir 2023.

Tidak hanya mendukung dalam aspek bisnis, bTaskee juga hadir untuk memberikan kebermanfaatan kepada masyarakat, atau biasa disebut Tasker. Chief Executive Officer (CEO) bTaskee, Nathan Do, menyampaikan ini dalam kesempatan interaksinya bersama pengunjung booth bTaskee.

“Pekerjaan sebagai asisten rumah tangga masih seringkali dipandang sebagai profesi yang rendah. Untuk itu, bTaskee hadir untuk mengangkat derajat mereka (para mitra, atau biasa disebut ‘tasker’) dan memberikannya kehidupan yang lebih layak” ujar Nathan.

Baca Juga :  Penimbunan Bbm Bersubsidi Jenis Solar dikabupaten Bandung Atas Seringnya Terlihat Keluar Masuk Truk Jenis Box

Nathan Do, CEO bTaskee, berinteraksi bersama pengunjung booth bTaskee Indonesia

Dengan inovasi digitalisasi yang berkolaborasi dengan aspek sosial, bTaskee menjadi sorot perhatian pengunjung di Tech In Asia Conference. Terhitung ada 293 orang yang telah merasakan layanan Free Express Massage dalam dua hari di kegiatan tersebut. Hampir sebagian besar pengunjung booth bTaskee merupakan expatriat. 

Artikel ini juga tayang di VRITIMES

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Bet365 Yinelenen Program Taylorroy sayesinde Kendi Oyun Sisteminizi Oluşturun

Uncategorized

VRITIMES dan Berita-rakyat.co.id Jalin Kerjasama Strategis untuk Penyebaran Berita Digital yang Inovatif

Uncategorized

Apa Ciri-Ciri Batuk Mau Sembuh? Coba Ramuan Alami Ini!

Uncategorized

Dukung Kripto dan Tolak CBDC, Ini Janji Kampanye Donald Trump saat Pemilu AS 2024!

Uncategorized

Bersama dengan Para Ahli di Bidangnya, ZONAEBT Gaungkan Green Jobs Forum: Transisi Adil Menuju Keberlanjutan

Uncategorized

Grand Re-Launching Mitra10 Malang: Tampilkan Wajah Baru yang Lebih Modern dan Nyaman

Uncategorized

Pinco Советы и подсказки: как выиграть в Pinco Пинко официальный сайт

Uncategorized

Vitalik Buterin Siapkan Lompatan Teknologi Baru untuk Ethereum!
Verified by MonsterInsights