Home / daerah

Sabtu, 2 Maret 2024 - 21:42 WIB

Tactical Wall Game Strategi, Upaya Polres Kubu Raya Amankan Rapat Pleno Terbuka di Tingkat Kabupaten

Guproni

Apinusantara.com -Kubu Raya Kalbar

Upaya Kepolisian dalam mengamankan rapat Pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Kubu Raya melakukan Tactical Wall Game Strategi yang berlangsung di Aula Lt 2 Polres Kubu Raya Jalan Mayor Alianyang Desa Durian Kecamatan Sungai Ambawang Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat pada Jumat (01/3/24) Pukul 20.00 Wib.

Dalam kegiatan tersebut Polres Kubu Raya akan menurunkan 383 Personil Polri Gabungan TNI-Polri beserta stakeholder terkait berikut Tim Kesehatan di lokasi sesuai dengan Tactical Wall Game Strategi secara Humanis.

Kapolres Kubu Raya, AKBP Wahyu Jati Wibowo menekankan kepada seluruh personil yang melaksanakan tugas pengamanan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Kubu Raya untuk dapat memahami tugas pokoknya masing masing dan dapat bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas di lokasi pengaman secara profesional.

Baca Juga :  Berkah Ramadhan, Kapolres Lebak bagikan Paket Sembako kepada Penjual Takjil Keliling

” Dalam pelaksanaan tugas, personil di lapangan maupun personil yang langsung melakukan pengamanan melekat yang berada di Ring 1 melaksanakan tugas untuk memonitor, mengamati dan mengawasi objek pengamanan dan tugas itu dilakukan secara profesional dan humanis,” kata Kapolres saat di konfirmasi di halaman Hotel Gardenia setelah mengambil apel persiapan pengamanan rapat Pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Kubu Raya, Sabtu (2/3/24).

Wahyu menerangkan, 383 personil gabungan terdiri personil Polres kubu Raya, Brimob Polda Kalbar, Dit Sabhara Polda Kalbar, Tim Kesehatan Dokkes Polres Kubu Raya dan TNI beserta stakeholder terkait, ia pun memastikan dalam pelaksanaannya Rapat Pleno terbuka tingkat Kabupaten Kubu Raya yang diselenggarakan di Hotel Gardenia Jalan Arteri Supadio Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya hari ini berjalan aman, tertib dan kondusif.

Baca Juga :  Aparat Penegak Hukum Periksa PPS Sukamulya Sunat Anggaran Pemilu 2024

“Pengamanan ini dilakukan sesuai tupoksi Polri, nantinya para Kasatgas yang mengawaki pengamanan tersebut bertanggung jawab pada objeknya masing – masing, tentunya kami memohon dukungan dari seluruh elemen masyarakat Kabupaten Kubu Raya untuk bersama kami menjaga situasi Kabupaten Kubu Raya yang kondusif serta aman dan nyaman, sehingga kegiatan Rapat Pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Kubu Raya berjalan sukses,” tegas Kapolres Kubu Raya AKBP Wahyu Jati Wibowo.

Sumber: Humas Polres Kubu Raya Aiptu Ade
Jono

Share :

Baca Juga

daerah

Karendal OPS Mantap Brata Kapuas 2024 Pimpin Apel Pengamanan Rapat Pleno Tingkat Provinsi Kalbar di Hari ke Dua

daerah

Pelaku Penggelapan Mobil Mitsubishi Xpander Gak Berkutik Saat di Cekok Polisi

daerah

Apel Perdana Pasca Lebaran, Kapolres Sekadau Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H

daerah

Polda Kalbar Gelar Latihan Pra-Operasi Pekat Kapuas 2024, Wakapolda Beri Penekanan Dalam Operasi Tersebut

daerah

Istri Mantan Dandim Batam Diduga Tipu Pengusaha Batam Miliaran Rupiah

daerah

Dinas Penanaman Modal dan Tenaga Kerja Kota Singkawang Bersama Polres Singkawang dan Serikat Buruh/Serikat Pekerja Menggelar Halal Bihalal

daerah

Aksi Massa ke PN Bandung ditunda, Forwatu Banten Siap Geruduk Polda Jabar jika Pegi Setiawan Tak dibebaskan

daerah

Satlantas Polres Melawi Melaksanakan Pengamanan Arus Lalu Lintas Di Sejumlah Lokasi Pasar Juadah Dan Kantin Ramadhan Di Nanga Pinoh
Verified by MonsterInsights